Jumat, 08 Juni 2012

Bocah SD Trenggalek dapat mobil dari Telkomsel

Trenggalek (ANTARA News) - Seorang bocah yang masih duduk di kelas IV Madrasah Ibtidaiyah (setara sekolah dasar) di Trenggalek, Jawa Timur, Dodi Irawan, mendapatkan hadiah utama berupa mobil dari program "Kejutan Rejeki Pelanggan" (Juragan) Telkomsel.

Hadiah mobil Toyota Yaris keluaran terbaru seharga hampir Rp200 juta itu, diserahkan secara resmi oleh Bupati Trenggalek Mulyadi didampingi Head of Jawa Bali Group Telkomsel Agus Mulyadi di Balai Desa Tumpuk, Kecamatan Tugu, Trenggalek, Minggu sore.


Prosesi penyerahan hadiah yang bertepatan dengan perayaan 17 tahun Telkomsel itu, dimeriahkan arak-arakan dan kesenian tradisional jaranan. Ratusan warga dan anak-anak Desa Tumpuk juga ikut menyaksikan acara tersebut

Dodi Irawan yang berusia 10 tahun dan murid MI Mojo Kidul, baru menjadi pelanggan produk Kartu AS sejak Februari 2012 dan hanya mengisi pulsa sebesar Rp55 ribu saat periode undian itu berlangsung 1 November 2011 - 31 Maret 2012.

"Waktu pertama dihubungi pihak Telkomsel kalau dapat hadiah mobil, saya kaget dan tidak langsung percaya begitu saja," kata Dodi didampingi ayahnya, Susilo.

Namun, Dodi Irawan dan keluarganya baru benar-benar percaya setelah pihak perwakilan operator mendatangi rumahnya di Desa Jambu (sekitar tiga kilometer dari Balai Desa Tumpuk) untuk menyampaikan surat resmi, sekaligus melakukan survei pemenang.

"Mobil ini akan dipakai dulu, soal nantinya mau dijual lagi, terserah saja. Biarlah Dodi bisa merasakan dulu hadiahnya," tambah Susilo yang sehari-hari berjualan nasi goreng di Pulau Papua.
(D010/S021)
Editor: Aditia Maruli




Ulasan Membuka Akun AGEA





sumber: AntaraNesw, Minggu, 27/05/2012


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...