Rabu, 30 Mei 2012

Tiket KA Sejumlah Pemberangkatan dari Purwokerto pada H+5 Lebaran Sudah Habis


PURWOKERTO, (PRLM).- Tiket kereta api arus balik lebaran sejumlah KA tujuan Jakarta untuk pascalebaran pada H+ 5 atau Sabtu 25 Agustus 2012 sudah habis terjual. Data tersebut diperoleh karena pembelian tiket untuk angkutan lebaran sudah bisa dilakukan 90 hari atai tiga bulan sebelum keberangkatan.

"Kita sudah mengumumkan pada masyarakat bahwa pemesanan tikat bisa dilakukan 90 hari sebelum keberangkatan, kata Manajer Humas PT KAI Daop V Purwokerto Surono Minggu (27/5/12).


Pemesanan tiket dapat diperoleh secara on line melalui, melalui loket stasiun online, agen tiket KA, contact center 121, kantor pos online serta sejumlah minimarket.

Hingga saat ini diketahui tiket tujuan Jakarta untuk KA yang diberangkatkan melalui wilayah Daop 5 pada keberangkatan 25 Agustus, seperti KA Purwojaya, Sawunggalih Pagi, Sawunggalih Malam. Senja Utama Solo, Senja Utama Yogya, Bogowonto, Gajahwong dan Gajayana, pada posisi hari Minggu (27/5/12) pukul 09.00 sudah habis.

Surono menambahkan, untuk keberangkatan H+1 dan H+3 atau tanggal 21 Agustus dan 23 Agustus, pada posisi Minggu (27/5) Mei, masih tersisa tiket dalam jumlah cukup banyak untuk kereta-kereta kelas eksekutif dan bisnis tujuan Jakarta yang melintas Purwokerto.

Pembukaan layanan reservasi lebih awal ini dalam rangka peningkatan pelayanan terhadap penumpang KA dan mempersempit ruang gerak calo tiket. Selain itu, nama yang tertera dalam tiket harus sama dengan kartu identitas penumpang. (A-99/A-108)***




Ulasan Membuka Akun AGEA






sumber: Harian Pikiran Rakyat, Minggu, 27/05/2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...