Senin, 04 Juni 2012

Mobil Dinas Diarahkan ke SPBU Pertamax, Akhirnya Batal

DEPOK, (PRLM).- Sebagian kendaraan mobil dinas pegawai negeri sipil masih ada yang masuk ke shelter premium, meskipun sudah ada instruksi bagi mereka untuk menggunakan bahan bakar minyak (BBM) non subsidi sejak 1 Juni 2012. Bahkan ada beberapa pengemudi kendaraan dinas yang memilih mengurungkan niatnya membeli BBM dan pergi dari SPBU setelah diarahkan petugas untuk membeli Pertamax.

Pengawas SPBU Margonda, Agus Sulhakim, mengatakan dirinya sudah meminta petugas SPBU untuk mengarahkan mobil dinas ke shelter Pertamax. Banyak dari mobil dinas tersebut yang masih harus diarahkan ke shelter Pertamax.


Bahkan, ada mobil dinas yang keluar SPBU saat diarahkan membeli Pertamax. Mereka memilih tidak jadi mengisi BBM daripada pindah ke BBM non subsidi. "Diarahkan tidak mau, ya udah keluar," kata Agus, Jumat (1/6/12).

Petugas SPBU juga telah memasang spanduk dari Pertamina di beberapa tembok SPBU. Spanduk itu mengimbau agar komunitas instansi, BUMN, dan BUMD menggunakan pertamax mulai pukul 00.00 WIB, 1 Juni 2012.

Berdasarkan pantauan, SPBU tersebut tidak hanya dijaga oleh satpam melainkan polisi saat pemberlakuan BBM Pertamax untuk mobil dinas, diselenggarakan. Mereka berjaga sambil mengarahkan mobil dinas untuk membeli Pertamax. (A-185/A-88)***



Ulasan Membuka Akun AGEA





sumber: Harian Pikiran Rakyat, Jumat, 01/06/2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...